fbpx

Hati-Hati Terhadap Orang/Produk Mengatasnamakan On Clinic Indonesia

Hati-Hati Terhadap Orang/Produk Mengatasnamakan On Clinic Indonesia

Warta Ekonomi, Jakarta – On Clinic Indonesia memberikan klarifikasi atas berita tertanggal 27 Februari 2023, jam 11.55 WIB tentang peluncuran produk suplemen Onmen oleh dr. Ian yang diklaim dapat mengatasi masalah disfungsi ereksi dan ejakulasi dini dan bahwa dr. Ian merupakan dokter ahli On Clinic Australia.

Melalui HR & General Affair Manager Zulkifli Armansyah A. menyatakan bahwa On Clinic Indonesia merasa perlu memberi penjelasan sebagai berikut 

– Kami PT. On Clinic Indonesia (d/h Yayasan On Clinic Indonesia) adalah satu-satunya pihak yang ditunjuk oleh On Clinic International yang berpusat di Sidney Australia sebagai Representasi On Clinic International di Indonesia, utamanya dalam hal penanganan masalah disfungsi seksual, yakni Impotensi dan Ejakulasi Dini

– Kami hadir di Indonesia sejak 26 Mei 1996 dan telah menangani ratusan ribu pasien dengan tingkat keberhasilan yang tinggi, di atas 90%

– Penanganan pasien dilakukan oleh dokter-dokter berpengalaman yang telah mendapatkan pelatihan sesuai dengan standar On Clinic International

– Terkait dengan dr. Ian, beliau memang pernah bekerja di On Clinic Indonesia selama beberapa waktu (Juni 2008–Januari 2009), dan telah berhenti dan segala tindakannya setelah itu adalah merupakan tanggung jawab pribadi beliau, tidak terkait dengan On Clinic Indonesia maupun On Clinic International.

– Oleh karenanya, dr. Ian tidak bisa dikatakan sebagai dokter ahli On Clinic International

 – Berusaha mengaitkan dirinya dengan On Clinic International, dr. Ian dapat merusak kegiatan On Clinic Indonesia yang merupakan representasi dari On Clinic International.

Sumber : Warta Ekonomi : Begini Klarifikasi On Clinic Indonesia Terkait Produk Suplemen